Bogor, (31/10/25)—Puluhan mahasiswa Pondok Pesantren dan pelajar Mahasiswa (PPPM) Baitul Ilmaini Gunung Gede di bawah naungan Pimpinan Cabang (PC) LDII Bogor Tengah mengikuti kegiatan praktik memulasara jenazah pada Selasa (28/10/2025).
Kegiatan yang digelar di Masjid Darussalam, Bogor Tengah ini, bertujuan agar para mahasiswa memiliki pemahaman dan keterampilan dalam penyelenggaraan pemulasaraan jenazah.
Pelatihan ini mencakup seluruh rangkaian proses pemulasaraan jenazah, mulai dari tata cara memandikan, mengafani, menyalatkan, hingga menguburkan jenazah.
Kegiatan ini dipandu langsung oleh Beberapa Pengajar PPPM antara Lain Ustadz Rusdi Trio, S.I.Kom, Ustadz Arif Abdul Aziz dan Ustazah Hj. Eva Nurhayati.

Koordinator Mahasiswa PPPM, Fatih, mengungkapkan apresiasinya terhadap kegiatan ini. Menurutnya, pelatihan tersebut memberikan manfaat besar bagi seluruh peserta.
“Kegiatan ini sangat bermanfaat untuk seluruh mahasiswa PPPM, karena bisa menjadikan kami lebih mengetahui cara praktik pemulasaraan atau peramutan jenazah secara langsung,” ujar Fatih.
Fatih menambahkan bahwa bekal keterampilan ini penting bagi generasi muda sebagai bagian dari praktik penerapan syariat agama Islam di tengah masyarakat.
Kegiatan pelatihan berlangsung lancar dan khidmat lalu kegiatan ditutup dengan doa dan sesi foto bersama.
Tim Redaksi: Rusdi Trio (Reporter), Ardian (Fotografer), Gina Nur Rahma Gustiani (Editor)




































Semoga ilmunya bermanfaat untuk generasi penerus